Wagub Jabar: Menanam Ikan Khususnya Udang Vaname Masa Depan Akan Cerah, Selain Harganya Mahal

    Wagub Jabar: Menanam Ikan Khususnya Udang Vaname Masa Depan Akan Cerah, Selain Harganya Mahal

    PANGANDARAN JAWA BARAT - Menanam ikan khususnya udang vaname ini masa depan akan cerah, selain harganya mahal, mengurusnya juga tidak begitu sulit.

    Demikian dikatakan Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum saat diwawancarai oleh beberapa wartawan seusai melakukan penebaran bibit udang vaname di pantai timur Pangandaran, Minggu, 28 Agustus 2022.

    Dikatakannya bahwa, kedatangan saya ini mewakili Gubernur Jawa Barat untuk melakukan penanaman bibit udang vaname. Adapun tujuan penanaman bibit ikan atau udang vaname ini adalah untuk pengembangbiakan dan memberikan motivasi kepada masyarakat untuk bertani ikan khususnya udang vaname.

    " ya, karena dengan menanam ikan khususnya udang vaname ini masa depan akan cerah, selain harganya mahal, mengurusnya juga tidak begitu sulit, " katanya.

    Menurut UU,  mudah-mudahan ada sumber ekonomi khususnya masyarakat yang ada di wilayah Kabupaten Pangandaran, sehingga perekonomiannya dan kesejahteraannya meningkat.

    "Ini sebagai bentuk tanggung jawab kami sebagai pemimpin maka inovasi pak Gubernur hari ini berupa menanam udang vaname...ya, mudah-mudahan ada sumber ekonomi khususnya masyarakat yang ada di wilayah Kabupaten Pangandaran, sehingga perekonomiannya dan kesejahteraannya meningkat, " ujarnya.

    Pasalnya menurut Uu, potensi usaha tambak udang di Jawa barat sangat luar biasa, dengan garis pantai dari Tasikmalaya ke pangandaran cukup panjang dan bisa menghasilkan ratusan milyar rupiah perbulannya.

    "Begitu juga di daerah-daerah lainnya, seperti yang diharapkan di Pangandaran ini. Jadi masyarakat Pangandaran dapat ikan dan udang itu tidak hanya dari laut saja, akantetapi bisa juga memanfaatkan tambak-tambak yang ada di pinggir pantai, " Ujarnya.***

    pangandaran jawa barat
    Anton Atong Sugandhi

    Anton Atong Sugandhi

    Artikel Sebelumnya

    BPBAT Sei Gelam Terima Kunjungan Kerja Bupati...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pangandaran AKBP Hidayat Akan Menindak...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hana Rawhiti Maipi-Clarke: Anak Muda yang Mengguncang Parlemen Selandia Baru
    Hendri Kampai: Rapat Kerja dengan Jaksa Agung RI, Komisi III DPR RI Makin Menyala

    Ikuti Kami